Iklan Banner

LOBSTER GAGAL MOLTING , APA YANG HARUS DILAKUKAN?

Posted by Unknown on Donderdag 19 Mei 2016


LOBSTER GAGAL MOLTING , APA YANG HARUS DILAKUKAN?
Lobster Molting

       Molting merupakan kejadian normal pada lobster dimana kulit luarnya (kutikula) mengelupas untuk digantikan dengan kulit yang lebih besar. Molting diperlukan lobster untuk tumbuh menjadi lebih besar lagi. Kulit baru yang terbentuk masih lunak dan akan mengeras dalam 2 hingga 3 hari.

       Proses molting berjalan cukup singkat. Dalam waktu 15 hingga 60 menit biasanya proses molting akan selesai dengan sempurna, meninggalkan lobster lemah dan kulit kerasnya yang telah mengelupas. Namun pernahkah anda menemui lobster yang gagal molting? Lobster tersebut berusaha molting namun gagal melepaskan kulitnya setelah beberapa jam. Apa yang akan anda lakukan bila kejadian ini terjadi?


         Biasanya pemilik lobster tersebut akan terpancing untuk membantu melepaskan kulit lobster tersebut dari badannya. Orang tersebut akan melepas kulit tersebut sedikit demi sedikit hingga seluruh kulit mengelupas. Namun ternyata kegiatan membantu lobster molting bukanlah ide yang baik. Lobster yang gagal molting memang akan mati karena kehabisan energi selama berusaha molting. Namun membantu molting lobster tidak akan membuahkan hasil yang lebih baik.

Proses Molting

        Lobster molting dengan cara menghisap banyak air dan dipompakan pada tubuhnya agar tubuhnya bertambah besar dan mampu memecahkan kulit lamanya. Kegiatan menekan air ini merupakan kegiatan yang sangat penting bagi lobster. Kesuksesan menekan air ke tubuhnya artinya kesuksesan lobster tersebut molting. Apabila tidak sukses, maka lobster tersebut gagal molting. Menekan air ke jaringan penting dilakukan agar jaringan baru yang terbentuk dapat berfungsi dengan sempurna. Apabila proses menekan ini gagal, jaringan baru tidak akan terbentuk dengan sempurna dan menyebabkan lobster mengalami disfungsi jaringan tubuh.

       Dengan membantu lobster molting, artinya kita menghambat usaha lobster dalam menekan cairan ke bagian-bagian tubuhnya. Akibatnya adalah jaringan baru yang terbentuk setelah kulit mengelupas tidak akan berfungsi dengan sempurna. Keabnormalan ini terutama terjadi pada capit dan kaki jalan lobster tersebut. Capit dan kaki jalan lobster yang dibantu moltingnya akan berkerut-kerut dan tidak berbentuk sempurna.

       Lobster yang dibantu moltingnya biasanya sulit menggerakkan capit dan kakinya, akibatnya lobster tersebut menjadi lumpuh. Lobster yang lumpuh tidak akan dapat mencari makan dan akibatnya menjadi mati setelah beberapa hari. Gagal molting menimbulkan kematian, membantu molting juga menghasilkan kematian. Apa yang sebaiknya dilakukan? Yang sebaiknya dilakukan adalah menggoreng lobster yang gagal molting sehingga tetap bermanfaat bagi kita, pemilik lobster

» Thanks for reading: LOBSTER GAGAL MOLTING , APA YANG HARUS DILAKUKAN?
MINA AGRO FARM Updated at: 16:30:00

0 komentar :

Plaas 'n opmerking